Sambut Sail Komodo, Infrastruktur Kota Diperbaiki

Sabtu, 23 Maret 2013 | 04.01


Laporan Reporter Yanto Gromang

Untuk menyambut kegiatan akbar bertaraf internasional, Sail Komodo , Pemerintah Kota Kupang merencanakan akan menata dan memperbaiki infrastruktur yang dinilai sudah tidak layak untuk digunakan.

Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Kupang, Beny Sain, saat ditemui diruangannnya.

Menurut Beny, Kota Kupang sebagai tuan rumah perhelatan akbar ini, akan menata beberapa kecamatan yang menjadi titik tujuan wisata, antara lain, Kecamatan Kota Lama serta Kecamatan Kelapa Lima.

Kecamatan Kota Lama akan ditata infrastruktur seperti drainese, penerangan jalan, serta sampah sehingga tidak mengganggu kenyamanan para turis lokal maupun mancanegara yang datang.

Sedangkan untuk Kecamatan Kelapa Lima, Beny Sain juga mengatakan, akan memperbaiki keadaan infrastruktur yang ada di pantai Kelapa Lima, seperti jalan, lopo, serta fasilitas penerangan yang sudah rusak.

Selain itu, Beny Sain menambahkan, untuk mempermudah wisatawan dalam segala urusan yang berkaitan dengan keimigrasian, Pemerintah Kota Kupang merencanakan menggunakan kantor Lurah LLBK, untuk sementara dijadikan kantor Imigrasi, karena Kelurahan LLBK adalah tempat persinggahan pertama pada event Sail Komodo nantinya.

0 komentar:

ANTO PUNG

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
 
Support : Copyright © 2011. RSK Kupang - Online News - All Rights Reserved
Template by RSK Kupang | Publisher :Yantho Gromang
Proudly powered by Blogger